EconoIdea Indonesia – Tahukah Anda bahwa tempe dapat diolah menjadi hidangan lezat ala restoran mewah?
Chef Devina, melalui kanal YouTube-nya, membagikan resep Tempe Chili Padi yang istimewa. Hidangan ini merupakan alternatif menarik bagi Anda yang ingin berkreasi di dapur dan beristirahat sejenak dari olahan daging.
Jangan salah sangka! Meskipun terkesan mewah, resep ini sebenarnya sangat sederhana dan mudah diikuti, bahkan untuk pemula sekalipun.
Resep Mie Nyemek Ala Chef Devina, Menu Alternatif Kalau Bosan Makan Olahan Daging Kurban
Dijamin, cita rasa Tempe Chili Padi ini akan membuat Anda ketagihan. Resep ini juga cocok dijadikan ide bekal makan siang yang praktis dan bergizi.
Resep Tempe Chili Padi Ala Chef Devina
Bahan marinasi tempe:
- 330 gr tempe
- 1 sdm bumbu marinasi tempe instan
- 4 sdm maizena
- 3 sdm air
Bahan lainnya:
- 5 siung bawang putih
- 6 siung bawang merah
- 50 gr cabai rawit merah
- 50 gr cabai rawit hijau
- 4 lembar daun jeruk
- 2 sdt kaldu jamur
- 2 sdt gula pasir
- 1/8 sdt merica
- 100 ml air
- 1 sdm air asam jawa
Resep Lodeh Terong Tempe Ala Chef Rudy, Menu Sederhana Rasa Bintang Lima
Cara Membuat Tempe Chili Padi
- Potong tempe memanjang, kemudian iris miring.
- Dalam mangkuk, campurkan bumbu marinasi tempe instan, tepung maizena, dan air. Masukkan tempe dan aduk rata.
- Panaskan minyak, lalu goreng tempe hingga kecokelatan. Tiriskan.
- Haluskan bawang putih, bawang merah, cabai rawit merah, cabai rawit hijau, dan daun jeruk.
- Tumis bumbu halus dengan api sedang hingga harum. Tambahkan air, kaldu jamur, gula pasir, merica, air asam jawa, dan tempe. Tumis sebentar.
- Tempe chili padi siap disajikan.
Sederhana dan praktis, bukan? Selamat mencoba!***